Visi dan Misi

Visi

Pada tahun 2026 menjadi pusat penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan publikasi yang unggul dalam bidang ilmu terapan di tingkat nasional yang berbasis budaya santri.

Misi

  1. Mewujudkan perencanaan, pelaksanakan dan mengkoordinasikan kegiatan penelitian, penerapan dan pengembangan dan pemutakhiran Ilmu Pengetahun dan Teknologi (Ipteks) di lingkungan Universitas Hamzanwadi, baik dalam bentuk penelitian dan pengabdian masyarakat secara eksternal maupun penelitian internal untuk kemakmuran bangsa;
  2. Mengkoordinasikan sumber daya penelitian dan pengabdian, penerapan dan pengembangan Ipteks dari berbagai Fakultas dan Program Studi di lingkungan Universitas Hamzanwadi dalam melaksanakan kegiatan penelitian, pengabdian kepada masyarakat, penerapan dan pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni;
  3. Mengkoordinasikan kegiatan pengelolaan luaran penelitian, penerapan dan pengembangan Ipteks dalam bentuk Publikasi, Pendaftaran Hak Kekayaan Intelektual dan Komersialisasi produk-produk penelitian, penerapan dan pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni;
  4. Mengkoordinasikan unit-unit pendukung kegiatan penelitian, penerapan, pengembangan Ipteks dan pengabdian kepada masyarakat;
  5. Mengembangkan sistem dokumentasi dan informasi penelitian, penerapan dan pengembangan Ipteks di lingkungan Universitas Hamzanwadi;
  6. Mendorong dan menggalakkan kerjasama penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dengan instansi pemerintah, BUMN, Swasta maupun LSM.